Postingan

Menampilkan postingan dari 2014

Saya

ada hal yang sudah mulai berubah... sedikit demi sedikit, menuju sesuatu yang lebih baik.. melalui waktu yang berjalan dia mulai menyadari dan memulai pendewasaan diri.. mencoba memperbaiki. mencoba mengevaluasi. ada hal yang tidak berubah.. hal yang terus mengendap ditubuhnya. rasanya seperti suatu benda yang dilem. menempel erat, se-erat lem paling erat di dunia. atau mungkin seperti rusa yang terkena jebakan pemburu.  tidak bisa bebas.. tidak bisa keluar..  sepertinya percuma baginya untuk melepaskan diri walau sebesar apapun usahanya. sekarang dia menunggu waktu. begitu juga dengan saya. saya terbatas. saya bisa berubah. tapi saya juga tidak berubah. kukira kalian mengerti maksudku, bukan?

Rindu Bercengkerama

Malam ini, air itu jatuh kembali.. dengan volume dan kecepatan yang lebih besar dari kemarin. bunyi yang dihasilkan pun lebih dari biasanya, mungkin mereka kesakitan malam ini, dibiarkan jatuh dengan keras, seakan dicampakkan dari atas sana. Aku diam di dalam, bersembunyi, tidak datang menyambut mereka. Rasa enggan untuk melihat mereka turun tiba-tiba menyeruak. sejujurnya ini karena segerombolan petir yang ikut-ikutan datang mengawal kedatangan mereka. padahal aku memendam rindu yang sungguh pada mereka. Dibalik pintu yang tertutup ini aku diam. Eh, tidak! sebenarnya otakku terus bekerja. memikirkan hal yang selalu terfikirkan. mungkin semua tidak tau.. Bahkan kalianpun kawan, yang kutunggu sejak september....  pasti tidak mengetahui. Itu semua karena kalian terlalu lama datang, sehingga aku semakin biasa menyimpan semuanya sendiri.   Mmmm... baik, aku beri kesempatan.. apakah kalian mau mendengar isi fikiranku sekarang? Kalau begitu, datanglah kalian besok lagi. jangan c

Baik adalah keharusan

Seseorang yang berbuat hal baik. hidupnya akan baik. Sebuah kata yang simple, yang sangat aku suka.. yang ku dapat dari dosen sekaligus pewawancara ketika aku tes masuk sekolah tinggi ini. Simple. bahkan sangat simple... Ketika kamu berbuat hal yang baik, tidak menyimpang, atau setidaknya perilakumu baik. Orang-orang akan senantiasa disekitarmu bahkan mungkin menyukaimu. karena hal yang kau buat berdasarkan maksud yang baik. dari ketulusan. Bandingkan bila kamu berbuat jahat atau  ketika kamu berbuat sesuatu dengan maksud yang kurang baik saja atau perilakumu dari kepura-puraan... Orang-orang sekitarmu akan lelah. lelah dengan semua hal yang kau lakukan karena tujuanmu yang bukan maksud tulus. Dan nanti ketika kalian butuh bantuan, tentu saja bila kita berperilaku baiklah yang akan mendapat respect bahkan bantuan dari oranglain. bukan sebaliknya yang melakukan itu dengan maksud, dengan tidak tulus.. Jadi apa untungnya berprinsip hati yang tidak baik?semua itu semata-mata u

Sang Perempuan

suatu hari terkisahkan ada seorang perempuan SMA, 16 tahun. yang setahun terakhir selalu tertawa, selalu bahagia, selalu semangat ketika berangkat ke sekolahnya. selalu punya alasan untuk bertemu temannya tiap-tiap hari karena ternyata sudah 1 tahun mereka sekelas  sehingga sangat kompak satu sama lain. ini merupakan tahun ketiganya di SMA, yang katanya merupakan masa-masa paling indah.. tapi semua kata indah itu berubah, karena dia dihadapkan dengan kenyataan bahwa dia dan teman-temannya akan segera menghadapi UN yang katanya 20 paket soal ber-BARCODE!!!! Hari-hari berjalan seperti biasa di smester pertama. tapi semuanya seperti berlalu cepat.. sangat cepat hingga akhirnya smester 2 dan beraneka ragam ujian-ujian di depan ata sudah hampir sampai.. satu sama lain murid di kelas itu saling menyemangati, saling membantu satu sama lain saat ada pelajaran yang kurang dimengerti. walaupun masih ditemani sedikit candaan dan kegilaan-kegilaan lainnya dari mereka yang sangat